CALL US EMAIL US COLLAPSE

Kegiatan PARENTS APPRECIATION DAY (PAD)

  • 1,905
  • 14 March 2020

PARENTS APPRECIATION DAY (PAD), Sabtu 14 Maret 2020 adalah acara/agenda kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh siswa SMP kelas 9 sebagai salah satu bentuk penghargaan dan ungkapan kasih sayang anak kepada orang tuanya.

PAD adalah program kegiatan sekolah yang dibuat dan di kemas dengan suasana penuh kekeluargaan, keakraban serta keharuan dimana diharapkan dalam moment ini hubungan orang tua dan anak dapat lebih dekat lagi.

Terkadang komunikasi dan kedekatan antara orang tua dan anak ada kesalah pahaman mengingat berbagai faktor penyebab di era globalisasi ini.

Kegiatan PAD dimulai pada angkatan ke 5 tahun 2017, dan tahun ini merupakan PAD angkatan ke-7. Tema PAD tahun ini adalah "Ibu dan Ayahku Hebat". PAD diharapkan dapat menjembatani hubungan anak dengan orang tuanya, anak dapat memahami perannya sebagai seorang anak yang tindakannya harus berbakti (berbuat baik) kepada kedua orang tuanya, sekaligus sebagai kewajiban karena kebahagiaan anak berasal dari doa dan restu orang tua.